Museum Sonobudoyo selaku lembaga pemerintah yang memiliki ketugasan untuk menyimpan, merawat, mengamankan dan menyajikan benda - benda bukti materiil hasil budaya masa lalu dituntut untuk dapat menginformasikan dan mempublikasikan seluruh benda koleksinya kepada masyarakat luas, agar peran museum sebagai tempat untuk pembelajaran, penelitian maupun sebagai tempat rekreasi, dapat berjalan sesuai dengan ketugasanya..
Dalam melaksanakan ketugasan tersebut di tahun 2011, museum sonobudoyo mengikuti kegiatan promosi dan publikasi bersaama museum dengan menggelar pameran bersama museum di Provinsi Sulawesi Tengah ( Palu ) pada tanggal 13 September 2011 s/d 18 September 2011 dengan mengambil tema " Warisan Kain Nusantara Corak Kepribadian Bangsa" dan pada tanggal 15 Oktober 2011 s/d 24 Oktober 2011 museum sonobudoyo mengikuti pameran di Provinsi Jambi dengan mengambil tema : " Keragaman Alat Musik Tradisional Nusantara ". Dengan keikut sertaannya museum sonobudoyo dalam pameran bersama museum ini harapannya bahwa museum akan lebih banyak dikenal oleh mnasyarakat luas dan dikunjungi oleh wisatawan dari berbagai daerah.