Workshop Konservasi Kertas di Museum Sonobudoyo

Senin dan Selasa tanggal 21 dan 22 Oktober 2018, di Museum Negeri Sonobudoyo diselenggarakan acara Workshop Konservasi Kertas. Acara ini diisi oleh narasumber dari Museum Sonobudoyo yaitu Bapak Ery Sustiyadi, S.T., M.A. selaku Kepala Seksi Konservasi, Koleksi, dan Dokumentasi Museum Sonobudoyo.

Workshop ini dimulai pada pukul 08.00 WIB dan berakhir pada pukul 15.30 WIB. Selain mengulas materi tentang konservasi kertas, peserta workshop yang kebanyakan merupakan pengelola dari berbagai museum yang ada di Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta, juga diajarkan praktek langsung bagaimana melakukan konservasi kertas tersebut. Praktek dipandu langsung oleh narasumber, dibantu oleh para tenaga ahli konservasi dari Museum Sonobudoyo. Kegiatan ini sangat penting mengingat jumlah koleksi yang berbahan dasar kertas dari berbagai museum dan komunitas banyak jumlahnya.

Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan para pengelola museum dan komunitas bisa mempraktekkan atau diterapkan secara langsung hasil dari workshop ini pada koleksi-koleksi kertas yang dimiliki oleh masing-masing museum atau komunitasnya.

Komentar

Artikel Terkait

Lebih Banyak